Jumlah Penumpang Mudik di Bandara Pattimura Ambon Capai 2.918 Orang

Share:

Bandara Pattimura Ambon

satumalukuID - Jumlah penumpang yang mudik Lebaran di Bandara Pattimura pada H-3 Idul Fitri 1445 Hijriah mencapai 2.918 orang.

Jumlah ini mengalami kenaikan sebanyak 21 persen dibanding periode yang sama pada tahun 2023 lalu.

"Jumlah penumpang yang berangkat dan tiba di Bandara Pattimura pada hari Minggu (7/4/2024) adalah sebanyak 2.918 penumpang dengan 33 penerbangan, mencatat peningkatan sebesar 21 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2023," ungkap General Manager Bandara Internasional Pattimura Ambon, Shively Sansscouci, Senin (8/4/2024).

Sansscouci juga menyampaikan bahwa peningkatan signifikan dalam jumlah penumpang telah terjadi sejak Sabtu (6/4/2024), dengan mencapai 3.073 penumpang atau meningkat sebesar 46 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2023.

Kenaikan juga tercatat pada volume kargo penumpang bandara sebesar 24.618 kilogram atau meningkat enam persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2023.

Hingga saat ini, belum ada maskapai yang secara resmi mengajukan permohonan penambahan penerbangan, sebagaimana yang terjadi pada periode arus mudik tahun 2023.

Bandara Pattimura Ambon melayani 13 rute penerbangan, termasuk lima rute antarpulau Maluku dan delapan rute intra Pulau Maluku.

PT Angkasa Pura I Bandara Pattimura Ambon juga telah mengaktifkan posko terpadu untuk pengamanan dan pelayanan penumpang penerbangan mudik Lebaran 2024.

Posko monitoring ini akan beroperasi mulai tanggal 3 hingga 18 April 2024. (aldi)

Share:
Komentar

Berita Terkini