Ini Enam Rute Mudik Gratis pada Idul Fitri 2024 yang Difasilitasi Pelni Ambon

Share:


satumalukuID - PT Pelni cabang Ambon memfasilitasi enam rute mudik gratis untuk merayakan Idul Fitri 1445 Hijriah di kawasan timur Indonesia.

"PT Pelni Ambon telah ditunjuk sebagai operator untuk enam rute di wilayah Indonesia timur berdasarkan surat dari Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI,” kata Kepala Operasi Pelni Cabang Ambon, Budiharto, Selasa (19/3/2024).

Keenam rute tersebut adalah sebagai berikut:

  • Sorong-Ambon menggunakan KM Dobonsolo pada 30 Maret 2024 dengan kapasitas 300 orang.
  • Ambon-Sorong menggunakan KM Labobar pada 21 April 2024 dengan kapasitas 300 orang.
  • Ambon-Makassar menggunakan KM Nggapulu pada 4 April 2024 dengan kapasitas 400 penumpang.
  • Makassar-Ambon menggunakan KM Tidar pada 17 April 2024 dengan kapasitas 400 penumpang.
  • Ternate-Ambon menggunakan KM Dorolonda pada 30 Maret 2024 dengan kapasitas 300 orang.
  • Ambon-Ternate pada 14 April 2024 dengan kapasitas yang sama.

[cut]

Di dalam Provinsi Maluku, terdapat tiga rute tambahan:

  • Ambon-Sanana dengan KM Sangiang pada 5 April 2024 dengan kapasitas tiket gratis sebanyak 100 tiket.
  • Ambon-Banda, Banda-Ambon dengan KM Pangrango berangkat pada 7 April 2024 dan kembali pada 14 April 2024 dengan kapasitas tiket gratis sebanyak 100 tiket.
  • Ambon-Namlea, Namlea-Ambon dengan KM Dorolonda berangkat pada 31 Maret 2024 dan kembali pada 14 April 2024 dengan kapasitas tiket gratis sebanyak 100 tiket.

Budi menjelaskan bahwa syarat dan ketentuan untuk menikmati fasilitas ini adalah dengan menyertakan KTP untuk dewasa dan Kartu Keluarga atau KIA.

Pemesanan tiket dilakukan melalui aplikasi Pelni Mobile, di mana calon penumpang harus mendaftarkan namanya pada link yang telah disediakan. (aldi)

Share:
Komentar

Berita Terkini