Wakasad Resmikan Dua Kodim di Maluku - Maluku Utara

Share:

Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa melantik dua dandim baru di jajaran Kodam XVI/Pattimura di Ambon, Selasa (22/11). Dua kodim yang diresmikan yaitu Kodim 1513/Seram Bagian Barat di bawah komando Korem 151/Binaiya, dan Kodim 1514/Morotai di bawah Korem 152/Baabullah.
Photo: HO/Pendam XVI/Pattimura

satumalukuID - Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Letjen TNI H. Agus Subiyanto meresmikan dua Komando Distrik Militer (Kodim) baru di wilayah Kodam XVI/Pattimura yakni Kodim 1513/Seram Bagian Barat dan Kodim 1514/Morotai.

Peresmian dua Kodim baru di jajaran Kodam XVI/Pattimura itu dilakukan Wakasad mewakili Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman secara virtual dari Mabesad Jakarta, Selasa (22/11/2022), dan dihadiri jajaran pimpinan Kodam Pattimura di Ambon.

Dua satuan yang baru diresmikan itu yakni Kodim 1513/Seram Bagian Barat berada di bawah komando Korem 151/Binaiya, sedangkan Kodim 1514/Morotai di bawah Korem 152/Baabullah.

Terbentuknya dua kodim tersebut tidak terlepas dari kerja keras dan kerja bersama Kodam Patimura, pemerintah dan masyarakat khususnya, sehingga mulai dari tahap perencanaan hingga pembangunan terselenggara dengan baik, bahkan diresmikan lebih cepat dari rencana awal.

Kasad dalam amanat dibacakan Wakasad mengatakan, penataan dan pembentukan satuan baru merupakan upaya TNI AD dalam memenuhi pembangunan Kekuatan Pokok Minimum atau Minimum Essential Force (MEF) yang dilaksanakan atas dasar konsep pertahanan berbasis kemampuan sesuai dengan kebijakan strategis TNI AD 2010-2029.

Penataan dan pembentukan satuan baru itu nantinya diharapkan mampu menghasilkan satuan-satuan yang lebih efektif dan efisien dalam mendukung setiap pelaksanaan tugas-tugas TNI AD.

"Peresmian Kodim baru ini merupakan bagian dari upaya penataan organisasi TNI AD agar semakin adaptif, efektif, dan efisien, serta diharapkan mampu menghasilkan satuan-satuan yang lebih andal dan profesional," ujar Kasad.

Usai diresmikan Wakasad, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh Aris Setyawibawa kemudian melantik pejabat di dua Kodim baru itu yang ditandai dengan penyerahan tanda jabatan, tongkat komando dan penandatanganan berita acara.

Dandim 1513/SBB diemban Letkol. Inf. Rudolf G. Paulus yang sebelumnya menjabat Komandan Yonif 734/Satria Nusa Samudera (SNS), sedangkan dan Dandim 1514/Morotai diemban Letkol Inf. Harianto Hendrik yang sebelumnya menjabat Komandan Yonif Raider Khusus 732/Banau.

Ruruh memberikan apresiasi serta ungkapan terima kasih yang tulus pemerintah provinsi Maluku dan Maluku Utara, khususnya Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) dan Kabupaten Morotai, serta masyarakat yang telah ikut berpartisipasi sehingga proses pembangunan kedua kodim dapat terselesaikan hingga peresmian.

Pangdam juga merasa bangga karena kedua dandim yang baru dilantik merupakan putra Maluku, sehingga menjadi motivasi untuk putra-putra daerah lainnya.

Dia berharap kedua pejabat itu dapat menjalin komunikasi dengan pemda dan Forkopimda, di samping mampu mengendalikan dan mengawasi satuannya. (Jimmy Ayal/ant)
Share:
Komentar

Berita Terkini