Lagi, Empat ASN Maluku Positif Covid dari 515 Orang yang Dirapid Antigen

Share:

satumalukuID- Hari ketiga pelaksanaan rapid test antigen diikuti 515 orang Aparat Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Maluku. Empat ASN di antaranya terdeteksi Covid-19, Selasa (26/1/2021).

“Dari total 515 ASN yang dirapid antigen hari ini, 4 diantaranya positif,” ungkap juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, dr. Adonia Rerung.

Ratusan pegawai negeri sipil ini mengikuti rapid antigen di kantor Gubernur Maluku, Dinas Kesehatan dan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Maluku.

Di kantor Gubernur Maluku diikuti 260 orang ASN. Semuanya negatif. Sementara Dinas Kesehatan Maluku, diikuti 61 orang, 2 orang diantaranya positif. Sedangkan di Dinas Ketahanan Pangan Maluku diikuti 194 ASN dan 2 diantaranya positif.

Sejak hari pertama pelaksanaan rapid antigen, Jumat (22/1/2021) lalu, Adonia mengaku sudah diikuti oleh 3.593 orang. 42 ASN diantaranya positif Covid-19. Hingga kini hasilnya belum keluar.

“Sudah tentu, terhadap ASN yang terdeteksi positif, maka akan dilanjuti dengan pemeriksaan swab PCR,” pungkasnya.

Foto: Pemeriksaan Rapid Antigen di Kantor Gubernur Maluku, Kota Ambon. (satumalukuID/Husen Toisuta)

Share:
Komentar

Berita Terkini