Fretz Leihitu, Raih Juara 1 Lomba HUT Kemerdekaan RI yang Digelar PKS Maluku

Share:

satumalukuID – Fretz Leihitu, siswa SMA Kristen YPKPM Ambon berhasil menjuarai Lomba Membaca Teks Proklamasi Mirip Soekarno, yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Maluku dalam rangka HUT ke-75 Republik Indonesia, di Ambon, Jumat (29/8/2020).

Fretz tampil sebagai pemenang setelah meyakinkan tiga dewan juri, yakni
Ketua Penyiaran Indonesia (KPI) Provinsi Maluku, Ketua Mutiara Dara Utama (Ketua KPI Maluku), Mohamad Suhfi Majid (MPW PKS Maluku) dan Yati Sumiati (Ketua BPKK PKS Maluku).

Juara kedua diraih Mohammad Taufik Souwakil (Mahasiswa), juara 3 Daniel Aswaly (Siswa SMAN 7 Buru) dan Pemenang dengan Kategori Peserta Istimewa adalah Siraj Latumahina yang merupakan satu-satunya peserta dari SD.

Ketua DPW PKS Maluku Abdullah Asis Sangkala, menyebut kegiatan ini sebagai momentum baik untuk terus menguatkan semangat nasionalisme dan
nilai juang khususnya generasi milenial.

“Ini adalah momentum baik buat PKS dan warga Maluku, terus menguatkan semangat nasionalisme nilai juang kita khususnya generasi millenial,” ujarnya.

Dia berharap, Insya Allah di masa akan datang, PKS terus membuat kegiatan positif untuk anak muda dalam rangka menyalurkan minat dan bakat mereka termaksud dalam audio visual dan terus berkembang anak muda kreatif membangun Maluku lebih baik dimasa-masa akan datang.

Perlombaan dilakukan secara daring. Setiap peserta sebelumnya telah diberikan batas waktu untuk mengirimkan video pembacaan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia melalui akun YouTube.

Sementara itu, Ketua Penyiaran Indonesia (KPI) Provinsi Maluku, Mutiara Dara Utama mengatakan PKS sudah menginisiasi lomba teks baca puisi mirip Soekarno sangat menarik karna pesertanya dari SD, SMA dan mahasiswa serta video-videonya bisa membangkitkan rasa nasionalisme.

“Kita bisa lihat semua peserta punya ide-ide yang luar biasa mereka mempersiapkan diri, membuat settingan tempat lalu mengucapkan teks proklamasi sehinggah yang menyaksikan bisa tergugah,” sebutnya.

Menurut dia, kita bisa lihat peserta yang menang tadi bukan berasal dari Ambon saja tapi berasal dari Kabupaten kota di luar kota Ambon dan semua peserta yang ikut semua berbeda suku, ras dan agama menurut saya itu sangat luar biasa.

Mutia berharap PKS lebih maju, terus berinovasi, berkarya, melakukan kreatifitas.

“Kaum millenial dan generasi digital ini adalah sasaran untuk membuka ruang untuk mereka terus berinovasi dan kreasi karna indonesia membutuhkan para generasi ini untuk indonesia lebih maju,” ujarnya.

Sementara itu Ketua BPKK DPW PKS Maluku Yati Sumiati mengatakan kegiatan ini mengakomodir anak bangsa di semua kabupaten, persiapan yang dilakukan peserta menandakan mereka cinta Indonesia.

“Mudah-mudahan kedepan lebih kreatif lagi karna ini yang di tunggu anak-anak bangsa, anak-anak millenial,” kata Yati.

Share:
Komentar

Berita Terkini