SATUMALUKU.ID -- Mantan Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Maluku periode 2018-2019, Irjen Pol Akhmad Wiyagus mendapat promosi jabatan bintang tiga atau Komisaris Jenderal (Komjen).
Akhmad Wiyagus ditunjuk sebagai Asisten Utama Kapolri Bidang Operasi (Astamaops). Ia gantikan Komjen Pol Imam Sugianto.
Penunjukan tersebut sesuai mutasi terbaru di jajaran Polri yang tertuang melalui Surat Keputusan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo Nomor KEL/575/IV/2025 tertanggal 13 April 2025.
Sedangkan posisi Irjen Pol Akhmad Wiyagus sebagai Kapolda Jawa Barat, digantikan oleh Irjen Pol Rudi Setiawan yang sebelumnya jabat Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Dalam TR Kapolri tersebut, ada 49 perwira menengah (Pamen) dan perwira tinggi (Pati) yang dimutasi.
Karier Irjen Pol Akhmad Wiyagus yang merupakan alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1989 ini, melejit setelah jabat Wakapolda Maluku dari Juni 2018 hingga Januari 2019.
Ia kemudian dimutasi sebagai Wakapolda Jawa Barat 2019-2020. Kemudian dipromosi jadi Kapolda Gorontalo 2020-2022.
Tak lama setelah itu, Akhmad Wiyagus pindah tugas jadi Kapolda Lampung 2022-2023.
Untuk ketiga kalinya Akhmad Wiyagus dipercaya jabat Kapolda. Yakni sebagai Kapolda Jawa Barat 2023-2025.
Untuk diketahui, Akhmad Wiyagus adalah keluarga Polri. Karena dua adiknya juga adalah perwira tinggi dan menengah Korps Bhayangkara.
Dua adiknya juga pernah bertugas di Maluku. Yaitu Brigjen Pol Akhmad Yusep Gunawan yang kini jabat Karokermaluhkum Divkum Polri.
Ia mulai menjabat Karokermaluhkum Divkum Polri sejak 20 September 2024. Sewaktu di Polda Maluku jadi Kadit Pamobvit.
Selanjutnya satu adiknya lagi bernama AKBP M Agung Gumilar yang pernah menjabat Kapolres Buru Selatan, Maluku. (NP)