Pemkot Ambon-KKP Kerja Sama Bangun Desa Perikanan Pintar di Poka

Share:

Wali Kota Ambon, Bodewin Wattimena bersama KKP dan BP3 Ambon meninjau budidaya lobster di BP3 Ambon.

satumalukuID - Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menandatangani nota kesepahaman terkait rencana pembangunan desa perikanan cerdas atau Smart Fisheries Village di kawasan Poka, Kota Ambon.

"Ini menjadi perhatian khusus Pemerintah Kota Ambon dalam upaya meningkatkan perekonomian," ujar PJ Wali Kota Ambon Bodewin M. Wattimena di Ambon, Jumat (24/2/2023).

Menurutnya Desa Poka sendiri memiliki lokasi yang strategis serta hasil laut yang bernilai ekonomis tinggi jika rencana Smart Fisheries Village itu terlaksana.

Pasalnya rencana pembangunan smart fisheries village di kawasan tersebut akan menjadi percontohan bagi kabupaten dan kota lainnya di Maluku.

"Kalau ini berhasil, maka akan menjadi percontohan bagi desa lainnya di Maluku. Yang penting satu saja berhasil dulu," tegasnya.

Menurut Bodewin Desa Poka yang berpredikat sebagai desa mandiri bisa semakin mengembangkan potensi-potensinya dengan Smart Fisheries Village tersebut.

"Iya, diharapkan desa poka yang sudah mandiri bisa semakin mandiri dengan rencana Smart Fisheries Village tersebut," kata dia.

Sementara itu Kepala Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDMKP) I Nyoman Radiarta mengucapkan terimakasih atas dukungan dari Pemkot Ambon sendiri.

Dia mengatakan dengan adanya Smart Fisheries Village di Desa Poka sendiri maka akan mendorong komoditas-komoditas unggulan milik desa tersebut seperti lobster, Ikan kerapuh, Ikan kuwe, dan Ikan kakap putih.

"Saya melihat pengembangan lobster yang cukup progresif tadi, ini sangat relevan jika nantinya dijadikan sentra lobster di Indonesia," kata dia menjelaskan. (Ode Dedy Lion Abdul Azis/ant)
Share:
Komentar

Berita Terkini