Kembali Digelar, LGJI Amboina 2023 Diikuti Sekitar 200.Peserta

Share:

LGJI Amboin kembali digelar tahun 2023 setelah pandemi Covid 19 berakhir. -dok-

satumalukuID - Setelah vakum tiga tahun akibat pandemi Covid 19, Lomba Gerak.Jalan Indah (LGJI) Amboina 2023 yang sudah jadi tradisi kembali digelar di Kota Ambon, Sabtu (2/9/2023).

Demikian disampaikan Sekretaris Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM) Daerah Kota Ambon (Dakota), Rido Marantika kepada media ini, Jumat (1/9/2023).

"LGJI Amboina tahun ini diikuti sekitar 200 peserta. Yang terbagi atas kategori anak, remaja, dewasa putri, dewasa putra dan campuran," jelasnya.

Kegiatan tahunan tersebut dilaksanakan untuk merayakan HUT RI, HUT Provinsi Maluku, serta terutama HUT GPM ke-88 dan HUT Kota Ambon ke-488.

Rido mengatakan, para peserta akan dilepas pada lokasi start yang bertempat di kawasan jalan depan Monumen Gong Perdamaian Dunia (GPD).

Setelah itu, rute yang akan dilalui yaitu jalan Slamet Riyadi, Pattimura, Batumeja, jalan Ahmad Yani, Batugajah, Urimesing, Trikora, jalan AM Sangaji, Simpang belok kanan ke jalan AY Patty dan finis di depan Kantor Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkot Ambon. 

Sementara itu, sebelumnya pada Senin 28 Agustus 2023 bertempat di aula Pemuda kompleks Gereja Maranatha, Panitia Pelaksana LGJI Amboina 2023 mengelar tehnical meeting bagi peserta . 

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua AMGPM Daerah Kota Ambon,Ivana .E. Tuhumena, Ketua Juri Mon Sahusilawane, Kasat Bimas Polresta Kompol Sarah Lesil dan Ibu Pdt. Sandra Engko. 

Tuhumena dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan LGJI adalah kegiatan rutin setiap tahun namun baru dilaksanakan tahun ini setelah selesai pandemi Covid 19 karena itu nilai kebersamaan tetap harus dijunjung tinggi. 

Kasat Bimas juga menyampaikan agar peserta menjaga ketertiban dan tidak membuat kekacauan supaya orang melihat bahwa Kota Ambon adalah kota yang damai. (NP)

Share:
Komentar

Berita Terkini