Sejumlah Ketua Jurusan dan Ketua Program Studi di Fakultas Teknik Unpatti Berganti

Share:

Pelaksanan pelantikan Ketua Jurusan dan Program Studi di lingkungan Fakultas Teknik Unpatti Ambon

satumalukuID - Sejumlah Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan dan Ketua Program Studi di lingkungan Fakultas Teknik Universitas Pattimura Ambon menjalani pelantikan.

Pelantikan dilakukan Dekan Fakultas Teknik, Dr. Pieter Th. Berhitu, S.T, M.T di aula Fakultas Teknik Universitas Pattimura, Senin (3/7/2023).

Adapun Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan dan Ketua Program Studi Periode 2023 – 2027 yang dilantik berdasarkan Surat Keputusan Rektor Universitas Pattimura Nomor 1582 – 1587 dan 1589/SK/2023 yaitu Arthur Y. Leiwakabessy, S.T, M.T sebagai Ketua Program Studi Teknik Mesin, Dr. Alfredo Tutuhatunewa, S.T, M.T sebagai Ketua Program Studi Teknik Industri.

Juga Dr. Monalisa Manuputty, S.T, M.Kes sebagai Ketua Program Studi  Teknik Perkapalan, Dr. Novitha L. Th. Thenu, S.T, M.T sebagai Ketua Program Studi Teknik Sistem Perkapalan, Ir. Sammyles G. M. Amaheka, M.T sebagai Ketua Program Studi Teknik Sipil.

Selanjutnya Stevanus Titaley, S.T, M.Si sebagai Ketua Jurusan Teknik Industri, Aminah Soleman, S.T, M.T sebagai Sekretaris Jurusan Teknik Industri.

Sementara adapun Ketua dan Sekretaris Jurusan Antar Waktu Periode 2020 – 2024 yang dilantik berdasarkan Surat Keputusan Rektor Universitas Pattimura Nomor 1588/UN13/SK/2023 yaitu Fella Gaspersz, S.T, M.T sebagai Ketua Jurusan Teknik Perkapalan dan Ruth P. Soumokil, S.T, M.Si sebagai Sekretaris Jurusan Teknik Perkapalan.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada pejabat yang lama atas dedikasi dan kerjasama yang dilakukan sehingga dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab dengan baik,” kata Dekan Dr. Pieter Th. Berhitu, S.T, M.T

Dekan menambahkan, kepada pejabat baru yang sudah dilantik hal ini tentu merupakan sebuah komitmen dalam melaksanakan tanggungjawab. Karena itu, koordinasi dan kolaborasi sangatlah penting untuk dilakukan bersama dalam pengembangan Fakultas Teknik dengan baik. (aldi josua)

Share:
Komentar

Berita Terkini