Malut United FC Terus Berbenah, Sudah 22 Pemain Dikontrak

Share:

Tim Malut United FC asal Maluku Utara merekrut pemain potensial untuk perkuat tim itu di Liga 2 PSSI nanti, Minggu (11/6/2023). ANTARA/Abdul Fatah (Abdul Fatah)


satumalukuID 
- Manajemen Malut United FC asal Maluku Utara (Malut) terus berbenah menjelang kompetisi Liga 2 yang akan dimulai September dengan merekrut sejumlah pemain potensial untuk memperkuat tim.

Asisten Manager Malut United FC Asghar Saleh saat dihubungi mengatakan, sejumlah pemain lokal yang berlaga di Gurabati Open Tournament (GOT) mulai direkrut untuk memperkuat tim berlaga di Liga 2, salah satunya adalah Riki Togubo.

Perekrutan Riki didasarkan pada hasil pantauan tim pelatih dan rekomendasi manajemen. Pelatih Kepala Imran Nahumarury yang menyaksikan semifinal dan final Gurabati Open Tournament di Stadion Gurabati, Minggu lalu, tertarik dengan permainan Riki sehingga pemain tersebut langsung direkrut.

Menurut Asghar, pelatih Imran Nahumarury menyebut gelandang bertahan Belajangi FC tersebut adalah pemain dengan tipikal permainan yang sudah jarang didapat. Ia tipikal pemain yang konsisten menjaga area tengah.

Dengan demikian, Riki diharapkan akan semakin memperkuat lini tengah Malut United FC. Posturnya juga dinilai ideal dan sangat mendukung.

Gelandang kelahiran Tidore 1 Agustus 1997 itu adalah salah satu pemain kunci yang membawa Belajangi FC juara GOT 2023. Sebelumnya, ia memperkuat tim futsal Maluku Utara di PON Papua.

Asghar menambahkan, Riki adalah bagian dari pemain lokal yang direkrut sesuai komitmen tim untuk memberi kesempatan kepada pemain asal Maluku Utara memperkuat tim. Sebelumnya, sejumlah pemain juga sudah bergabung terlebih dulu, di antaranya kapten Poram Mareku, Ichlasul Qadri.

"Semua pemain lokal kita daftar dan serahkan ke tim pelatih, mereka yang memutuskan pemain mana yang direkrut sesuai kebutuhan dan skema bermain," kata Asghar.

Sejauh ini sudah ada 22 pemain yang dikontrak Malut United FC. Sembilan di antaranya adalah pemain asal Maluku Utara. Tim pun masih memburu beberapa pemain.

Masyarakat pecinta sepak bola Malut menyambut masuknya Malut United FC ke kompetisi Liga 2 musim 2023/2024 untuk meramaikan kompetisi nasional sepak bola sejak ketidakhadiran Persiter Ternate pada divisi utama.

Direktur PT Malut Maju Sejahtera Zainuddin Umasangadji mengatakan, kehadiran Malut United FC bermula dari rasa kepedulian seorang pencinta sepak bola yang kebetulan memiliki usaha di bidang pertambangan di Provinsi Malut melalui PT Mineral Trobos, yakni David Glenn.

"Melihat animo dan banyaknya pemain-pemain asal Malut berkiprah di Liga 1 dan Liga 2, akhirnya ada keinginan untuk melahirkan tim Malut United berlaga di liga PSSI, " katanya.

Menurut dia, setelah Persiter Ternate sempat tampil di Divisi 1 dan Utama 2006, tak ada lagi klub sepak bola kebanggaan Maluku Utara yang tampil di kompetisi bergengsi nasional.

Sehingga, dari beberapa kali pembicaraan dengan tokoh dan praktisi sepak bola nasional, maupun dari Maluku dan Maluku Utara, disepakati untuk membeli klub sepakbola yang tampil di Liga 2. (abdul fatah)
Share:
Komentar

Berita Terkini